TOP 4 Cherry Blossom Festivals di Seoul, Korea Selatan

Pict : travel-stained.com

 안녕하세요 친구들~

Annyeong Haseyo Chingudeul~

Sudah dari awal April kemarin bunga-bunga bermekaran di sepanjang Korea Selatan, tandanya musim semi telah datang. Setiap saya buka Instagrampun isinya postingan foto dari mekarnya bunga berwarna pink. Astaga, cantik sekali dan bikin seger dimata. Nah, bulan-bulan seperti inilah waktu yang tepat untuk kita mengunjungi Korea Selatan. Cuacanya bersahabat dan tentunya sepanjang jalan akan dipenuhi mekarnya bunga-bunga. Pada musim semi seperti sekarang ini di Korea Selatan banyak sekali festival-festival musim semi diselenggarakan, salah satunya adalah Cherry Blossom Festival.

Hampir seluruh kota di Korea Selatan mengadakan Cherry Blossom Festival dan yang paling terkenal dan terbesar adalah Jinhae Cherry Blossom Festival yang berlangsung di Kota Changwon, Provinsi Gyeongsangnam. Namun jangan khawatir, buat kamu yang sedang berwisata di Seoul dan tidak bisa ke Changwon, ada TOP 4 Cherry Blossom Festivals di Seoul, Korea Selatan yang bisa kamu kunjungi.

Yeongdeungpo Yeouido Spring Flower Festival

Pict : en.trippose.com

Yeongdeungpo Yeouido Spring Flower Festival adalah salah satu Spring Festival yang paling terkenal di Seoul. Terdapat kurang lebih 1.800 pohon sakura di jalan sepanjang 1,7km. Selain bisa melihat indahnya bunga-bunga Sakura berwarna pink bermekaran, pada festival ini juga terdapat Flower and Art Installations, LED Lights Installation, Music Performing dan booth-booth makanan fast food.

Loc : Yeouiseo-ro, Yeongdeungpo-gu, Korea Selatan

Seokchon Lake Cherry Blossom Festival

Pict : travel-stained.com

Seokchon Lake Cherry Blossom Festival biasanya diadakan pada minggu kedua bulan April tiap tahunnya. Pada festival ini kamu bisa melihat lebih dari 1.000 pohon Sakura yang bermekaran disepanjang Seokchon Lake. Kamu bisa berjalan-jalan dibawah pohon Sakura sambil menikmati pemandangan Lotte World Tower Seoul Sky Observatory. Tidak hanya itu saja, pada festival ini kamu juga bisa menemukan pertunjukan musik, photo zones serta cherry blossom market. Untuk pergi kesini juga bisa ditempuh dengan transportasi umum.

Loc : 47 Jamsil-dong, Songpa-gu, Seoul

Yangjaecheon Cherry Blossom Festival

Pict : travel-stained.com

Ingin melihat bunga Sakura tapi bukan yang dikunjungi turis-turis? Kamu bisa mengunjungi Yangjaechon Cherry Blossom Festival. Festival ini dilaksanakan di sepanjang jalan sungai Yangjaecheon. Sungai Yangjaecheon adalah anak sungai dari Sungai Han sepanjang 15,6 km. Disepanjang jalan disebelah sungai Yangjaecheon kamu akan menemukan pohon Sakura serta pohon Metasequoia yang sangat indah. Jalan ini juga merupakan jalan bebas lalu lintas sehingga sangat nyaman untuk berjalan-jalan kaki dan bersepeda.

Loc : 504-11 Daechi 1-dong, Gangnam-gu, Seoul

Seoul Grand Park Cherry Blossom Festival

Pict : Pinterest

Satu lagi tempat melihat bunga Sakura yang indah yaitu di Seoul Grand Park Cherry Blossom Festival. Pada taman yang luas ini kamu bisa menikmati indahnya bunga Sakura bermekaran. Kamu bisa berkeliling dengan berjalan kaki atau menggunakan kereta gajah. Kamu juga bisa menikmati indahnya bunga Sakura bermekaran dari atas Sky Lift untuk masuk ke Seoul Zoo. Bunga Sakura disini bermekaran pada akhir Maret sampai awal April.

Loc : 13829, Seoul Grand Park, 102 Daegongwongwangjang-ro, Gwacheon, Gyeonggi Province

Setelah membaca dan melihat keindahan bunga Sakura di TOP 4 Cherry Blossom Festivals di Seoul, saya jadi makin menggebu-gebu untuk segera mengunjungi Korea Selatan tahun depan agar bisa melihat keindahan bunga Sakura secara langsung, kalo kamu gimana?

Info tentang wisata Korea Selatan lainnya bisa juga di akses di www.visitkorea.co.id

감사합니다 ^^ 

You Might Also Like

0 komentar

Seperti didengarkan jika kamu memberi komentar :)